Senin, 16 Januari 2012

Modifikasi

Modifikasi sepeda motor termasuk salah satu aktivitas yang banyak dilakukan oleh penggemar otomotif, khususnya sepeda motor. Para Biker, sebutan untuk pecinta sepeda motor, biasanya kurang memiliki kepuasan atas kondisi motor yang standar dari pabrik. Sehingga mereka berusaha menjadikan motor kesayangan yang mereka miliki terlihat berbeda dari motor sejenis lainnya.

Meski pun terkadang untuk melakukan modifikasi sepeda motor dibutuhkan biaya tidak sedikit. Namun hal tersebut bukanlah penghalang bagi mereka yang sudah menjadikannya sebagai hobi. Sehingga sering kali terdengar melalui media massa, seseorang menghabiskan budget modifikasi sepeda motornya melebihi harga beli motor itu sendiri. Semua demi mencapai kepuasan untuk tampil berbeda dari yang lain.

Biasanya, orang yang gemar melakukan modifikasi sepeda motor tergabung dalam sebuah komunitas bermotor tertentu. Hal ini dilakukan selain demi meraih eksistensi dalam komunitas tersebut, juga sebagai akibat pengaruh yang ada di lingkungan tersebut.

Namun hal ini bukan berarti semua sepeda motor yang sudah dimodifikasi adalah anggota komunitas bermotor. Bisa jadi mereka melakukan modifikasi sepeda motor hanya karena hobi atau juga kebutuhan mereka atas modifikasi tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar